Cantiknya Jang Dong-yoon di KDrama The Tale of Nokdu

Friday, October 4, 2019

Baru kali ini saya bersemangat mengikuti sebuah serial drama Korea Selatan. Sebelumnya, meski ada banyak judul yang direkomendasikan oleh teman-teman pecinta drakor, saya belum tertarik untuk berburu episode per episode-nya. Namun, kali ini berbeda. Membaca judul "The Tale of Nokdu" saja, saya langsung penasaran. Mungkin karena The Tale of Nokdu ini bergenre sejarah, seperti kisah Jang Geum di Jewel in The Palace, atau Dong Yi di Jewel in The Crown.

Ya, saya memang menyukai drama-drama sageuk seperti ini.
 


Korean Drama The Tale of Nokdu
The Tale of Nokdu

The Tale of Nokdu baru sampai di episode keempat ketika saya menulis ini, dan konon serial ini akan selesai di episode ke-32. Satu yang menjadi perhatian saya adalah bahwa serial ini diperankan oleh seorang aktor yang wajahnya tak asing bagi saya. FYI, saya bukan pecinta drakor garis keras yang bisa menghafal nama-nama aktornya. Namun, karena beberapa waktu lalu saya pernah menonton sebuah drama berjudul "If We Were a Season", saya jadi merasa mengenal pemainnya.

Jang Dong-yoon, itulah nama pemeran utamanya. Di If We Were a Season, ia berperan sebagai seorang siswa SMA yang harus menjalani pedihnya sebuah situasi bernama friend-zone. Untuk kalian, jomlo-jomlo yang bernasib sama dan sedang merasa ambyar karena situasi ini, resapilah kesedihan kalian dengan menonton judul film ini. Niscaya kalian akan semakin ambyar, xixi...

Berbeda dengan peran sebelumnya, di The Tale of Nokdu, Jang Dong-yoon berperan sebagai seorang pendekar yang tak hanya jago bela diri, tetapi juga cerdik. Karena kecerdikannya, ia bahkan bisa menyusup ke dalam sebuah desa yang hanya dihuni oleh para wanita, tentu saja dengan menyamar menjadi seorang janda muda.

Uniknya, Jang Dong-yoon bisa menjadi sangat macho saat menjadi laki-laki, dan ketika menyamar menjadi perempuan, ia berubah menjadi sosok yang cantik sekali. 


Jang Dong-yoon di The Tale of Nokdu
Jang Dong-yoon di The Tale of Nokdu


Ya seperti Song Joong Ki lah yaa.. Kelihatan "lakik" banget saat menjadi Big Boss di serial "Descendants of The Sun", tapi di "Arthdal Chronicles" ia terlihat cantik dengan rambut panjang. 

Oya, ada satu scene yang sangat lucu, yaitu waktu "teman-teman janda" Nyonya Kim (nama samaran Nokdu) mengajaknya mandi bersama. Ya Allah, ngakak banget deh. Meski Nyonya Kim alias Nokdu sudah menolak dengan berbagai alasan, tetapi dengan kekuatan para janda itu, akhirnya Nokdu bisa ditaklukkan. Ketika pakaian "Nyonya Kim" tersingkap, saya kira penyamarannya akan ketahuan. Ternyata, "ukuran PD Nyonya Kim yang kecil", membuat teman-teman jandanya berpikir bahwa itulah yang membuatnya menolak saat diajak mandi bersama.

Nah, saya masih penasaran, apakah yang terjadi pada ayah Nokdu di masa lalu, sehingga mereka harus menyingkir dari pandangan mata Yang Mulia dan bersikap seolah-olah mereka telah meninggal dunia? Akankah penyamaran Nokdu berhasil membuatnya bertemu dengan pimpinan pendekar wanita yang ingin menghabisi nyawa ayah dan kakaknya? Apakah Nokdu bisa berkumpul kembali dengan ayah dan kakaknya, mengingat bahwa kesehatan mereka berdua memburuk pasca penyerangan yang dilakukan gerombolan pendekar wanita itu?

Mari kita nantikan episode The Tale of Nokdu selanjutnya... :)




27 comments

  1. Gendeng! Aku nonton ini ngakak karena tingkah Janda Muda Nokdu. Kesel banget kenapa Jang Dong-yoon bisa cantik gitu. Mana jakunnya gak kelihatan. Ini Lucinta Luna kudu belajar dari dia, wakakaka

    ReplyDelete
    Replies
    1. Aku juga ngakak banget, tapi sekaligus iri. Hahaha...

      Delete
    2. Heee.. Jiah malah ngrumpi jan yooo... Ojok nyangkut nyangkutin orang lain Jiaahhh hahaha...

      Delete
  2. Menarik banget ini ya Mak
    kalo selo, kayaknya boleh dah nonton drakor ini
    --bukanbocahbiasa(dot)com--

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, Mak.. soalnya selain menceritakan soal sejarah, tapi ada unsur komedi romantisnya juga..

      Delete
  3. bahaha emang ya kalau artis korea itu unik, bisa jadi ganteng macho tapi bisa berubah jadi cantik imut2

    ReplyDelete
  4. Wow, bisa jadi cantik gitu saat menyamar menjadi cewek, ya. Yang cewek beneran kalah deh cantiknya haha. Duh, jadi penasaran dengan ending ceritanya ini nanti bagaimana :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iyaaa, kalah mulus kita yaa... Wkwkwk.. Sama Mbak, saya juga penasaran banget..

      Delete
  5. Kenapa ulasannya singkat? Hu hu, kirain akan panjang soalnya saya tidak bisa nonton drakor da sok sibuk dengan beragam urusan sampai pengen tepar.
    Ulasannya bikin penasaran untuk nonton, hi hi. Soalnya kalau ada silatnya, saya mau banget nonton juga. Lumayanlah buat merasakan sensasi roomantis kisah pendekar.

    ReplyDelete
    Replies
    1. xixixi, soalnya baru episode keempat, Mbak.. nanti kalau ada yang menarik lagi, insya Allah saya tulis lagi, yaa.. Hihi... Ini kali pertama nulis tentang drakor soalnya.

      Delete
  6. Waah...jadi cantik gitu ya.. Ih jadi penasaran pengen nonton juga..hehe..

    ReplyDelete
  7. Aku langsung buka jendela baru.
    Ternyata banyak artikel tentang seri KDrama ini.
    Bakalan femes ne!

    ReplyDelete
  8. Wah saya belum nonton film ini nih, banyak film drakor yang harus ditonton, haha

    ReplyDelete
  9. Aku udah lama tobat liat drakor, ga kuat nunggu seriesnya keluar, hhaa. Apa yg ini kudu ditonton?

    ReplyDelete
  10. Wah cantiknya memang keren nih.. jd penasaran sama filmnya..

    ReplyDelete
  11. Kalau disana, mandi bersama gitu terlihat seperti biasa saja ya mba. Kalau di kita kayaknya agak riskan juga. BAiklah, ini bisa jadi salah satu rekomendasi deh :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Iya, Mbak.. Di sini ya paling di kolam renang, wkwkk.. Zaman dulu mungkin ya, Mbak, sambil nyuci di kali. Hehe...

      Delete
  12. Aku nih bukan pecinta drakor tapi kalo filmnya pernah sih nonton train to busan

    ReplyDelete
  13. Nah aku jarang nonton yang bergenre sejarah, terakhit itu puluhan tahun lalu judulnya Jang Geum di Jewel in The Palace hihihi lebay.
    Coba deh nanti aku cari judul yang ini

    ReplyDelete
  14. Wah wah jadi kepengen nonton juga. Mbak nonton dimana? Mau dong referensinya.Tapi 32 episode ya. Aku ragu jadinya. Pekerjaan lain akan terbengkalai kalau begini mah. Haha.

    Duh itu mau jadicewek kok cantik jadi cowok juga tetap ganteng.

    ReplyDelete
  15. Itu si Jang Dong Yoon kok bisa ya jadi cantik gitu, kirain yang pakai baju khas Korea itu cewek loh. Ternyata perannya jadi janda muda, hihiii

    ReplyDelete
  16. haeeeee.. kumauo kumauo wkwkwkw.. padahal dulu tak bilang bagus kalo gak suka drakor, eh mau coba coba dia hahaha. padahal Viu-ku tak uninstall :)). Jadi pengen install lagi kan hayoo looo... *malah curhat dewe hahaha

    ReplyDelete
  17. Belum pernah nonton drakor yang genrenya begini, reviewnya bikin penasaran, cari di Viu ah :)

    ReplyDelete
  18. wah bisa cantik banget gitu ya mbak walaupu jakunnya masih kelihatan hehe. Pasti seru banget film drakor yang satu ini.

    ReplyDelete
  19. Ini drama baru yah kak? Cantik dan ganteng ih pemerannya, klu kyk gini mah betah nontonnya ��

    ReplyDelete
  20. lucu tuh pas nokdu ngejar yul mu abis bromance kiss🤣 ngakak kenceng

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung. Silakan tinggalkan komentar yang baik dan sopan. Komentar yang menyertakan link hidup, mohon maaf harus saya hapus. Semoga silaturrahminya membawa manfaat ya...